DI bulan suci Ramadan bulan terbaik untuk meraih keberkahan dengan berinfaq dan memperbanyak amalan. Saat kita bisa berkumpul bersama keluarga dengan penuh suka cita, namun di luar sana banyak saudara kita yang masih kesulitan dan kekurangan. Padahal ketika Ramadan, semua orang ingin ikut merasakan suasana penuh suka cita hingga tiba waktu hari raya.
Senin 11/04/2022 dompet dhuafa Jatim bersama Telkomsel menebar berkah dan kebahagiaan bagi masyarakat Dhuafa di Bangkalan Jawa timur, sebanyak 100 penerima manfaat mulai dari tukang becak,pedakang kaki lima, tukang loak dan tukang parkir menerima bingkisan sembako berisikan beras,mie instan,gula,tepung terigu,sabun dan masker di tambah dengan paket berbuka puasa.
Ibu sara’ e ( 45 th) matursekelangkong bantuan sembakonya , Alhamdulillah sangat membantu untuk dimasak buka dan sahur.semoga berkah
Lokasi penyerahan bantuan pangan di halaman gedung serbaguna Rato Ebuh Bangkalan,Madura ,selain penyaluran kado pangan rangkaian acara juga di lengkapi dengan santunan 100 anak yatim. Semoga dengan adanya bantuan kado pangan ini ,bisa sedikit membantu kebutuhan mereka. (Dompet Dhuafa Jawa Timur / Markom / Ilham)