
Ahad (10/4/2022) menjadi hari yang membahagiakan bagi anak anak yatim dari Shohibatul Yatim. Momen buka puasa bersama dan menerima hadiah berupa paket school kit dari Petrogas menjadi ajang luar biasa dalam berbagi kebahagiaan bersama melalui silaturahim di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.

Sebanyak 50 anak – anak dari Shohibul Yatim mengikuti kegiatan tersebut. Adapun kegiatan dimulai dengan pembagian hadiah berupa school kit dari Petrogas Jatim Utama Cendana untuk anak – anak Shohibul Yatim di lanjut mendengarkan dongeng Islami. Lalu kemudian tausiah dan doa berbuka puasa bersama.

Keceriaan dan kegembiraan terpancar dari wajah anak – anak, momen bersama teman – teman mereka saat mendengarkan dongeng Islami (persembahan dari Dompet Dhuafa Volunteer) dan menerima hadiah school kit dari Petrogas Jatim Utama Cendana menjadi pengiring mereka menunggu waktu berbuka puasa bersama.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Masjid Umar dekat dengan panti Shohibul Yatim. Anak – anak mengikuti kegiatan tersebut dengan sangat antusias. Sambil menunggu waktu berbuka puasa, mereka mengikuti setiap sesi acara dengan rasa senang gembira di dampingi beberapa Relawan Ramadhan dari Dompet Dhuafa Jatim.

Semoga kegiatan ini menjadi salah satu kebaikan dan kebahagiaan bersama di bulan Ramadhan tahun inj bagi anak anak Shohibul Yatim, Petrogas Jatim Utama Cendana, Dompet Dhuafa Jatim di dukung juga Dompet Dhuafa Volunteer yang selalu siaga membantu di setiap kegiatan.