fbpx

Layanan Donatur

TUNAIKAN AMANAH FIDYAH DAN KAFARAT, DOMPET DHUAFA JAWA TIMUR SALURKAN 170 PORSI MAKANAN LAYAK SANTAP SECARA BERTAHAP UNTUK PARA DHUAFA

Penyaluran Fidyah Kafarat DD Jatim 2025 WGS - 2-100

Surabaya, 14 Januari 2025 – Penuh dengan keberkahan, Dompet Dhuafa Jawa Timur kembali mewujudkan amanah para donatur dengan menyalurkan 170 porsi makanan layak santap kepada para dhuafa melalui program “Tunaikan Amanah Fidyah dan Kafarat”. Bertempat di Warung Gratis Surabaya (WGS), kegiatan ini berlangsung penuh semangat pada Selasa, 14 Januari 2025.

Agus Triabudi Waloyo, Koordinator Distribusi Program Dompet Dhuafa Jawa Timur, mengungkapkan rasa syukurnya, “Alhamdulillah, kali ini kita kembali tunaikan fidyah dan kafarat sesuai amanah para donatur di program kolaborasi sosial kami yaitu Warung Gratis Surabaya, di mana kita bagikan porsi makanan layak santap kepada para dhuafa secara gratis. Jadi insyaallah tepat sasaran. Semoga fidyah/kafarat yang telah ditunaikan menjadi penghapus atas kesalahan yang disengaja maupun tidak dan bermanfaat kepada yang merasakannya.”

Sebagai salah satu penggerak masyarakat, Tria Nurul Risqiyah atau akrab disapa Kiki, Super Volunteer Dompet Dhuafa Jawa Timur, mengutarakan kebahagiaannya, “Seneng banget bisa ikut mengawal amanah para donatur, semoga bisa berdampak luas untuk mereka yang membutuhkan yaa.”

Program ini bertujuan menyalurkan fidyah dan kafarat yang telah ditunaikan oleh para donatur dengan harapan membawa manfaat nyata bagi para penerimanya. Komitmen Dompet Dhuafa Jawa Timur sebagai perantara kebaikan terus digelorakan untuk mempermudah masyarakat yang ingin menunaikan fidyah ataupun kafaratnya dengan mudah.

Reporter: Agus Triabudi Waloyo
Editor: Anugrah Arief Yahya Lubis
Fotografer: Sunawan Hadi Saputra

Tata Bahasa diolah oleh AI

Bagikan post ini

Tunaikan Kebaikanmu disini